Selasa, 17 Mei 2016

ANALISIS POTENSI PANTAI BATU KAPAL SEBAGAI OBJEK WISATA DI NEGERI LILIBOOI KECAMATAN LEIHITU BARAT KABUPATEN MALUKU TENGAH



ABSTRAK
Analisis Potensi Pantai Batu Kapal Sebagai Objek Wisata Di Negeri Lilibooi Kecamatan Leihitu Barat Kabupaten Maluku Tengah. Skripsi Program Studi Pendidikan Geografi, Jurusan Pendidikan Ilmu Social, Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan, Universitas Pattimura Ambon 67 Halaman.
            Pariwisata alam merupakan segala sesuatu yang berhubungan dengan wisata alam, termasuk pengusaha daya tarik wisata alam dan usaha-usaha yang terkait di budang tersebut. Daya tarik alam yang dimaksud berupa alam yang berbentuk karena hasil ciptaan Tuhan, seperti pantai, gunung dan air. Tata lingkungan yang alami misalnya Pantai Batu kapal. Pengelolaan daya tarik wisata alam dapat memberikan manfaat bagi wisatawan.
            Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui potensi Pantai Batu Kapal sebagai objek wisata di Negeri Lilibooi Kecamatan Leihitu Barat Kabupaten Maluku Tengah.
Tipe penelitian yang digunakan adalah tipe penelitian deskripsi analitik yaitu mengungkapkan suatu masalah atau keadaaan sebagaimana adanya dengan menyampaikan fakta-fakta yang ada mengenai Pantai Batu Kapal sebagai salah satu objek wisata di Negeri Lilibooi Kecamatan Leihitu Barat Kabupaten Maluku Tengah. Sistem menganalisis kekuatan, ketahanan, peluang dan hambatan jika akan di kembangkan sebagai objek wisata.

         Telah ditentukan bahwa keindahan pantai batu kapal baik flora maupun faunanya itu merupakan panorama alam pantai yang harus dijaga, dikembangkan, dan dipromosikan bagi dunia luar. Objek wisata alam ini memberikan suatu keunikan sendiri terhadap danau tersebut, sehingga semua elemen yang ada pada pantai batu kapal mempunyai daya tarik sendiri.dan tetunya keindahan ini akan menjadi daerah tujuan wisata yang kaya akan keindahan alamnya.
        Penelitian ini menunjukan bahwa potensi alam yang ada di air terjun cabang dua sangat banyak yang belum disentuh oleh pemerintah setempat. Dengan melihat analisis SWOT Jumlah Pengaruh dari table matriks halaman 53- 56 dengan nilai 47.
            Dengan memperhatikan hasil penelitian diperoleh bahwa potensi yang ada di Pantai Batu Kapal ini dapat dijadikan sebagai daerah tujuan wisata oleh pemerintah setempat dalam hal ini Dinas Pariwisata Maluku Tengah.
            Kata Kunci: Potensi Pantai , Objek Wisata alam 



BAB I
PENDAHULUAN
A.    Latar Belakang
            Pariwisata merupakan salah satu sektor pembangunan yang saat ini sedang di galakan oleh pemerintah. Hal ini disebabkan pariwisata mempunyai peran yang sangat penting dalam pembangunan indonesia khususnya sebagai penghasil devisa Negara di samping sektor migas. Sebagai sumber devisa, pariwisata menyimpan potensi yang sangat besar. Menurut beberapa ahli dewasa ini sudah menjadi bidang usaha atau industri ketiga setelah minyak dan perdagangan senjata.
Menurut Undang-Undang keparawisataan no.9 Tahun 1990, pariwisata adalah suatuperjalanan yang dilakukan untuk sementara waktu dari suatu tempat ke tempat yang laindengan maksud tidak untuk mencari nafkah di tempat yang dikunjungi tetapi hanya sematauntuk menikmati perjalanan tersebut untuk mencapai kepuasan (UU Kepariwisataan No.9Tahun 1990). Dengan adanya pariwisata akan lebih mengenal bangsa, kebudayaan, adatistiadat, dan sekaligus dapat menikmati keindahan alam di Negara lain.
            pariwisata memiliki kekuatan penggerak perekonomian yang sangat luas, tidak semata-mata terkait dengan peningkatan kunjungan wisata alam, namun yang lebih penting adalah pengembangan pariwisata yang mampu membangun semangat kebangsaan dan apresiasi terhadapa kekayaan seni budaya bangsa. Pariwisata merupakan sektor industri yang kompleks dan secara rinci terdiri dari beberapa bidang usaha seperti akomodasi, restoran, serta transportasi yang kesemuanya turut mendukung kelancaran jalannya industri pariwisata menurut Salah Wahab dalam bukunya yang berjudul “ Management Pariwisata”.       
           Pariwisata adalah salah satu jenis industri baru yang mampu menghasilkan pertumbuhan ekonomi dengan cepat dalam penyediaan lapangan kerja, peningkatan penghasilan, standart hidup serta menstimulasi sektor-sektor yang kompleks, meliputi industri klasik yang sebenarnya seperti industri kerajinanltangan.dan cinderamata. Penginapan dan transportasi secara ekonomis juga dipandang sebagai industri (Nyoman S. Pendit, 1986:29).
          Pariwisata alam merupakan segala sesuatu yang berhubungan dengan wisata alam, termasuk pengusaha daya tarik wisata alam dn usaha-usaha yang terkait di bidang tersebut. Daya tarik alam yang di maksud berupa alam yang berbentuk karena hasil ciptaan Tuhan, seperti pantai, gunung dan air. Tata lingkungan yang alami misalnya danau. Pengelolaan daya tarik wisata alam dapat memberikan manfaat bagi wisatawan.
Daerah Maluku Tengah dikenal sebagai salah satu daerah di Maluku yang kaya akan potensi obyek wisata alamya. Seperti halnya di negeri Wasu kabupaten maluku tengah dimana di daerah ini terdapat salah satu air terjun yaitu air terjun.... yang ketika dilakukan observasi awal oleh penulis, dimana penulis melihat bahwa air terjun memiliki potensi untuk dijadikan sebagai salah satuobjek wisata.
Pada waktu dilakukan pengamatan awal tersebut oleh penulis didapatkan oleh penulis bahwa di daerah air terjun ini terdapat banyak vegetasi yang masih alami dlam artian dilokasi ini ditumbuhidengan berbagai jenis tanaman. Tidak itu saja tetapi lokasi ini juga memiliki kadar air yang begitu bersih dan masih alami serta belum tersentuh oleh pihak dari luar. Pemandangan atau panorama alam di sekitar lokasi air terjun ini pun terlihat begitu indah dan cuaca serta suhu di daerah ini begitu sejuk sehingga sangat baik untuk dapat dijadikan suatu destinasi wisata alam di provinsi Maluku ini.
            Secara alami lokasi ini sangat penting dijadikan sebagai lokasi waisata namun ada beberapa hal yang belum memadai dalam lokasi air terjun ini dimana Fasilitas pendukung seperti sarana jalan, penginapan, sarana berbelanja, belum tersedia secara baiknamun lokasi air terjun ini merupakan salah satu tempat yang selalu didatangi pengunjung pada waktu-waktu tertentu misalnya, pada hari-hari libur.
Air Terjun ini memiliki banyak potensi tetapi belum dikembangkan secara optimal padahal cukup banyak orang yang berkunjung kesana. Jika diperhatikan oleh pemerintah setempat dan bahkan pemerintah Kabupaten Maluku Tengah serta Provinsi Maluku dan atas pihak swasta maka pantai batu kapal ini memiliki cukup banyak potensi untuk sebagai saerah tujuan wisata.
    Berdasarkan uraian di atas maka penulis tertarik untuk melakukan peneletian dengan judul“Analisis Potensi Air Terjun Sebagai Objek Wisata Aalam Di Negeri Wasu Kecamatan Haruku Kabupaten Maluku Tengah”.

B.     Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang di atas maka yang menjadi masalah dalam penelitian ini yaitu: Apakah Potensi Air Terjun dapat dijadikan sebagai objek wisata alam di Negeri Wasu Kecamatan Haruku Kabupaten Maluku Tengah?
C.    Tujuan Penelitian
Yang menjadi tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui potensi pantai Air Terjun sebagai objek wisata alam di Negeri Wasu Kecamatan Haruku Kabupaten Maluku Tengah.
D.    Manfaat Penelitian
Yang menjadi manfaat dalam penelitian adalah :
1.      Manfaat teoritis yaitu untuk menjelaskan potensi Air Terjun sebagai salah satu objek wisata alam yang terdapat di negeri Wasu sebagai daerah tujuan wisata dan memberikan masukan pada program Program Studi Geografi terkhususnya pada pengembangan mata kuliah: Geografi Pariwisata, Geografi transportasi, dan Geografi Sumber Daya dan Perencanaan Wilayah.
2.      Mafaat praktis yaitu sebagai bahan masukan bagi pemerintah daerah Maluku Tengah maupun pemerintah Provinsi Maluku agar dapat melihat air terjun sebagai objek wisata alam di Negeri Wasu.
E.Variabel Penelitian
Variabel yang dipakai dalam penelitian ini adalah PotensiAir TerjunSebagai  Objek Wisata Alam dengan indikator sebagai berikut:
1.      Identifikasi potensi
1.1  Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistemnya
a.       Flora
b.      Fauna
c.       Panorama Alam Air Terju
1.2  Akomodasi
1.3  Aksebilitas
2.      Swot Potensi
F.       Penjelasan Istilah
Untuk menghindari salah penafsiran terhadap istilah-istilah dalam judul ini maka penulis merasa perlu menjelaskan beberapa istilah dibawah ini:
1.         Analisis adalah penyelidikan terhadap suatu peristiwa untuk mengetahui keadaan yang sebenarnya, bagaimana pemecahan persoalan yang dimulai dengan dugaan akan kebenaran (kamus besar bahasa Indonesia, 1995:15)
2.         Potensi adalah kemampan yang mempunyai kemampuan untuk dikembangkan;  kekuatan;  kesanggupan; daya.(www.artikata.com/arti-345804-potensial,html.
3.         Obyek wisata yaitu suatu tempat yang mempunyai keindahan dan dapat dijadikan sebagai tempat hiburan bagi orang yang berlibur dalam upaya memenuhi kebutuhan rohani dan menemukan cinta keindahan alam (Oka A. Yoeti, 1985:26).
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar